Sukatto notepad: ini dia buku catatan pertama di dunia untuk mengurangi stres

Banyak cara untuk menghilangkan stres dan apakah anda salah satu orang yang bisa berkurang stresnya dengan cara merobek-robek kertas? Sukatto notepad adalah buku catatan yang dibuat khusus untuk dirobek-robek untuk mengurangi stres dalam hidup anda.

Sukatto notepad yang dibuat oleh perusahaan Jepang, EDIT bukanlah hanya sekedar buku catatan biasa yang terus bisa anda robek-robek.
Buku ini sebelum diluncurkan mengalami penelitian yang cukup serius dan panjang sehingga diklaim benar-benar bisa mengurangi stres.
Kertas yang digunakan adalah jenis kertas yang biasa digunakan untuk kantong belanja dan jenis ini dipilih karena suara dari robekannya diklaim benar-benar bisa mengurangi stres.
Perusahaan EDIT mengatakan, sensasinya dijamin berbeda dibandingkan anda merobek-robek kertas biasa. 
Cara penggunaannya mudah, ketika anda stres, anda tulis tuh "unek-unek" yang ada di kepala setelah itu mulailah merobek-robek kertas yang berisi tulisan tersebut. Mudah kan? 
Sukatto Notepad dijual dengan harga 500 Yen (sekitar Rp. 50.000) dengan isi 30 lembar.

via http://www.otakku.com/2013/05/15/sukatto-notepad-ini-dia-buku-catatan-pertama-di-dunia-untuk-mengurangi-stres/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar