Solusi ideal bagi
daerah padat penduduk seperti di Jakarta adalah membangun rumah susun
(hunian vertikal) tetapi tentu saja perlu uang banyak dan belum lagi
kalau nantinya rumah susun itu tidak laku.
Liu Lubin studio dari Cina mendisain
sebuah rumah berbentuk modul (disebut Micro House) yang mungkin bisa
jadi solusi untuk mengatasi dua masalah, yaitu membuat rumah murah
sekaligus tidak butuh lahan banyak. |
Setiap rumah
terdiri dari 3 modul yang setiap modulnya berbentuk seperti bentuk
"tambah" sehingga memungkinkan modul ini disusun secara tumpang
tindih (lihat gambar diatas).
Setiap modul yang ada menjadi sebuah
ruangan sehingga dengan 3 modul ini kita mendapatkan 3 ruangan yaitu
ruang tidur, kamar mandi dan ruang tamu, cukup lengkap untuk sebuah
rumah imut. Uniknya lagi, karena berbentuk modul inilah memungkinkan setiap rumah bisa disusun secara tumpang tindih sehingga lebih menghemat lahan. Sayangnya ketiga modul yang ada berdiri sendiri-sendiri sehingga kita tidak bisa mempunyai akses dari satu ruangan ke ruangan lain, jadi kalau malan sedang tidur anda mau ke WC maka anda harus keluar dulu dari ruang tidur. Asiknya mungkin kita bisa berbagi dengan tetangga lain untuk sewa 1 WC dan bisa digunakan untuk berdua. Disain dari Liu Lubin ini bukanlah sebuah konsep karena rumah modul ini sudah dibuat dan diletakkan di Beijing Park sana. Dengan sistim seperti ini (modul) maka kita bisa membangun sesuai kebutuhan karena sistim ini bisa setiap saat ditambah atau bahkan dikurangi. |
http://www.otakku.com/2013/05/27/inikah-solusi-rumah-sederhana-untuk-daerah-padat-penduduk/
I was excited to find this page. I want to to thank you for your
BalasHapustime for this particularly wonderful read!! I definitely liked every bit of
it and i also have you saved as a favorite to look at
new information in your blog.
My blog post http://www.vinx-space.com
Wah sayang nih gambar rumah dan isinya seperti dapur, ruang tamu, dan lainnya sudah tidak bisa dilihat.
BalasHapuslalu apakah aman kalau wc nya di satukan dengan ruang tidur seperti diatas?
BalasHapusbetul sekali gan, ini solusi untuk rumah sederhana yang padat penduduknya..
BalasHapus