Synaptics
ThinTouch Keyboard adalah teknologi keyboard yang ukuran ketebalannya
40% lebih tipis dibandingkan keyboard yang ada saat ini tetapi tetap
menjanjikan kenyamanan dalam hal pengetikan.
Tidak sekedar lebih tipis tetapi
tombol keyboard yang ada menggabungkan teknologi Capacitive Sensing
yang bisa membedakan tekanan pada tombol dan juga mensinergikan
dengan teknologi touchpad.
Contoh sederhana
tentang Capacitive ini adalah bisa membedakan pengetikan huruf besar
dan huruf kecil dimana bila hanya menekan pelan tombol otomatis huruf
kecil yang akan diketik tetapi ketika menekan agak keras otomatis
huruf besar yang keluar.
Yang tidak kalah penting dan sangat
berguna adalah sinergi dengan touchpad dimana touchpad akan otomatis
tidak bisa digunakan ketika kita sedang mengetik tetapi kita
melepaskan jari dari keyboard, otomatis touchpad akan berfungsi kembali.
Tujuannya apalagi kalau bukan untuk
menghindari kesalahan pointer mendadak pindah posisi hanya karena
telapak tangan kita tidak sengaja menyentuh touchpad.
ThinTouch akan membuat banyak perubahan
seperti bisa membuat notebook nantinya lebih tipis atau bisa mengisi
"ruang kosong" karena tipisnya keyboard dengan menggunakan kapasitas
baterai yang lebih besar.
via http://www.otakku.com/2013/01/08/synaptics-thintouch-keyboard-lebih-tipis-40-dibandingkan-yang-ada-saat-ini/
0 komentar:
silakan isi komentar dibawah ini, beri komentar sebagai "anonym" bila tidak memiliki account (blog ini sudah dofollow)
Posting Komentar