Masih ingat dengan Terrafugia Transition yaitu mobil yang bisa terbang yang dijual dengan harga sekitar 2,5 milyar rupiah?
Masalahnya sebagian orang malas beli
karena agak percuma kalau dihubungkan dengan kondisi macet di jalan
mengingat mobil ini bisa terbang kalau ada landasan dengan panjang
minimal beberapa puluh meter. Bayangkan, kalau bicara macet di Jakarta, 1 meter aja susah didapat, gimana mau terbang. |
Dan sepertinya Terrafugia menyadari hal ini sehingga mereka akan berencana memproduksi Terrafugia terbaru yaitu TF-X.
Bentuknya sih mirip-mirip tapi TF-X
ini bisa lepas landas secara vertidak atau layaknya sebuah helikopter
sehingga kita tidak butuh landasan untuk membuat mobil ini bisa
terbang. Pada bagian sayapnya sekarang ada mesin untuk memutar baling-baling yang bisa diposisikan secara vertikal sehingga mobil ini bisa lepas landas secara vertikal. Baling-baling ini hanya digunakan ketika akan lepas landas atau mendarat saja sedangkan untuk membuatnya berjalan setelah berada di udara akan menggunakan mesin dorong yang berada di belakang mobil atau mirip dengan teknologi yang ada pada Terrafugia versi awal. Ini baru cocok dengan kondisi di Jakarta. |
via http://www.otakku.com/2013/05/07/terrafugia-tf-x-ini-dia-mobil-terbang-yang-ditunggu-warga-jakarta/
1 komentar:
mantap solusi kemacetan jakarta dengan mobil yang dapat terbang maka tidak akan takut dengan macet lagi
silakan isi komentar dibawah ini, beri komentar sebagai "anonym" bila tidak memiliki account (blog ini sudah dofollow)
Posting Komentar