Zaman sekarang ini tempat ibadahnya para politikus itu TELEVISI dan
KORAN serta INTERNET, sebab lewat tempat itu mereka bisa menyebarkan
doktrinnya. Menjadi Presiden Indonesia pun menjadi tujuan akhir para
politikus itu, sampai mereka tidak menyadari kalau sudah menjadi
Presiden di Indonesia itu bukannya awet muda justru lebih CEPAT TUA.
Lihat saja presiden kita saat ini bapak Susilo Bambang Yudhoyono, 5
tahun pemerintahan pertamanya sudah tampak kantong matanya menggelambir,
ketika terpilih kembali malah semakin keriput memutih rambut.
Betapa berat sebenarnya menjadi presiden Indonesia yang tak pernah habis
dengan masalah besar yang menguras berita. Jadi wajar kalau sudah
menjadi presiden kondisi fisiknya bisa mengalami penurunan drastis. Jadi
kalau ada Presiden Indonesia yang tidak mengalami perubahan kondisi
fisiknya justru HARUS DIPERTANYAKAN. Jangan-jangan punya penyakit kronis
yang diam-diam bersemayam di tubuhnya, ketika pensiun langsung
meninggal dunia.
Selain menjadi tempat ibadah, media cetak dan media elektronik bisa
menjadi tempat PROPAGANDA untuk menyebarkan berita tentang keburukan
lawan-lawan politiknya dan tentu saja Presidennya. Sang Presiden bisa
dituduh AROGAN, TIDAK TEGAS, BOROS karena dianggap menghambur-hamburkan
duit rakyat dan segala target empuk untuk menyerang sasarannya.
Kalau kita bisa melihat SISI BAIK setiap Presiden yang pernah kita
punya, tentu ada dan mestinya bisa berfikir demikian, lalu apa yang
cukup menarik dari Presiden SBY? Tentu semua tergantung kreatifitas kita
dalam mengolah KATA, DATA dan FAKTA dalam segala hal, sebab HIDUP itu
sejatinya BANYAK YANG LUCU kalau kita MAU ITU.
Dan di jejaring sosial TWITTER ada TRENDING TOPIC yang cukup menghibur,
dan SBY sekali lagi menjadi INSPIRASI untuk membuat sesuatu yang SERIUS
menjadi LUCU, dan gambar di bawah ini bisa menceritakan kelucuan itu.
Afika si bintang iklan ( Bebelac Star, Sepeda Family,Oreo Ice Cream rasa
jeruk) yang imut-imut dan unyu-unyu ini semakin lucu ketika
disandingkan dengan SBY dengan dialog yang sederhana dan gaul abis itu.
Membaca komentar pengguna twitter sebagian besar merasa TERHIBUR dengan
KOMIK PARODI SBY ngobrol sama Fika itu. Antara CUCU dan EYANG itu memang
selalu LUCU bila sudah bertemu.
via http://teknologi.kompasiana.com/internet/2012/02/18/ketika-presiden-sby-merayu-afika-di-twitter/
You are here: Home lucu Ketika Presiden SBY Merayu Afika di Twitter
Ketika Presiden SBY Merayu Afika di Twitter
berminat untuk pasang iklan diblog kami, klik pesan ini
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
silakan isi komentar dibawah ini, beri komentar sebagai "anonym" bila tidak memiliki account (blog ini sudah dofollow)
Posting Komentar